Sebuah penelitian menyatakan bahwa hampir 90% wanita selalu merasa bersalah setidaknya satu kali dalam sehari yang kemudian menimbulkan beban dan membuat stress. Rasa bersalah sering juga mengganggu aktivitas harian dan bahkan dapat memicu datangnya penyakit karena stress yang berlebihan.
Menurut Times of India ada beberapa hal yang sering membuat wanita merasa bersalah :
Berat badan tidak kunjung turun
Sudah mengurangi makan, tapi masih suka ngemil dan saat melihat tubuh wanita lain yang lebih kurus akan merasa jadi kurang yakin dengan dirinya sendiri dan merasa diet yang dilakukan gagal.
Tidak bisa masak
Wanita yang berkeluarga tentu sangat diharapkan bisa masak untuk keluarganya.
Tidak punya waktu untuk keluarga
Kehidupan modern saat ini selalu menuntun seseorang untuk bekerja lebih keras dan akhirnya tidak ada cukup waktu untuk berkumpul dengan keluarga dan anak-anaknya.
Tidak bisa menyenangkan pasangan
Setiap wanita pasti mempunyai tekad untuk menyenangkan pasangannya, tetapi tidak semua hal berjalan dengan mulus. Kadangkala selalu saja ada halangan yang datang.
Tidak bisa berhenti belanja
Belanja adalah suatu Hobi yang sulit dihilangkan, saat kita melihat harga dengan tulisan “SALE” atau “DISKON” pasti tertarik untuk membelinya, beberapa saat kemudian setelah sampai rumah anda akan memikirkan bahwa seharusnya tidak perlu membeli barang tersebut.
Tidak menuruti permintaan anak
Sebagai orang tua tentu ada rasa bersalah saat kita menolak permintaan anak meskipun apa yang kita lakukan untuk kebaikan anak kita juga.