Home Lifestyle Cara meningkatkan kemampuan berlari

Cara meningkatkan kemampuan berlari

by Selada Junior

Running-Form_2A

Berlari merupakan aktivitas olahraga yang mudah dilakukan oleh siapa saja dan kapan saja anda inginkan. Berlari juga tidak membutuhkan persiapan dan alat yang rumit. Meskipun tergolong sebagai aktivitas olahraga yang mudah, Berlari mempunyai banyak manfaat bagi tubuh. Beberapa tips berikut ini akan membantu anda untuk berlari secara benar.

Lihat Kedepan

Saat anda berlari, Selalu lihatlah ke depan, jangan menoleh ke kiri kanan karena akan membahayakan anda sendiri. Perhatikan jalan apakah ada Batu atau ranting yang dapat menghambat gerakan anda, dan sebisa mungkin menghindarinya saat berlari. Usahakan tidak menoleh atau menghadap ke arah lain saat berlari. Kepala anda itu beratnya bisa mencapai 5 Kilogram.

Bahu Santai

Biarkan tubuh bagian atas anda bergerak bebas dan bahu anda mengikuti gerakan tubuh, jangan memasang postur bahu yang kaku. Hal ini akan membuat anda lebih menghemat tenaga dan nafas.

Biarkan tangan berayun

Biarkan tangan anda berayun secara natural, Gerakan ini akan membantu menyeimbangkan tubuh saat berlari.

Gunakan alas kaki yang nyaman

Alas kaki yang baik dan nyaman wajib digunakan saat anda berlari untuk meningkatkan kemampuan berlari anda. Pilihlah alas kaki yang ukurannya pas dan anda anggap nyaman sehingga tidak membuat kaki lecet setelah berlari jauh.

Atur Nafas

Berusaha untuk mengatur waktu bernafas, jangan bernafas terlalu cepat karena akan banyak menghabiskan energi. Berlatihlah pernafasan saat berlari dengan menyesuaikan langkah dan nafas.

Kurangi Hentakan

Setiap hentakan yang terjadi saat melangkah akan berpotensi menimbulkan cedera pada kaki anda. Berlatihlah untuk berlari dan mendarat pada kaki bagian depan atau tengah telapak kaki. Hindari mendarat pada bagian belakang kaki.

Related Posts

Leave a Comment